Sabtu, 05 Mei 2012

TANYA JAWAB TENTANG "ALASAN PENOLAKAN TIM PENILAI ATAS PUBLIKASI ILMIAH GURU BERUPA ARTIKEL ILMIAH DI BIDANG PENDIDIKAN"


Tanya: Apa saja alasan Tim Penilai menolak Publikasi Ilmiah Guru berbentuk Artilel Ilmiah di Bidang itu?

Jawab: Ada 2 alasan dan saran dari Tim Penilai menolak Publikasi Ilmiah Guru berbentuk Artikel Ilmiah di bidang pendidikan  itu dengan kode 11.a. dan 11.b, yakni sbb:

11.a. Dinyatakan sebagai artikel ilmiah, namun isinya tidak sesuai dan tidak berisi gagasan atau tinjauan ilmiah dalam pendidikan formal dan pembajaran di satuan pendidikannya.
Disarankan untuk membuat PUBLIKASI ILMIAH baru, yang berisi atau mempermasalahkan permasalahan nyata di bidang pendidikan formal pada satuan pendidikannya yang sesuai dengan tugas guru yang bersangkutan.

11.b. Dinyatakan sebagai artikel ilmiah, namun tidak disertai dengan bukti-bukti fisik yang dipersyaratkan. Bukti fisik yang diperlukan untuk penilaian angka kredit adalah sebagai berikut: Jurnal ilmiah asli atau foto kopi yang menunjukan adanya nomor ISSN, keterangan akreditasi untuk tingkat nasional, (atau keterangan bahwa jurnal tersebut adalah tingkat nasional tetapi tidak terakreditasi), keterangan bila jurnal tersebut diterbitkan di tingkat provinsi atau kabupaten/ kota, atau tingkat lokal (kabupaten/kota/sekolah/ madrasah). Semua bukti fisik diatas memerlukan pernyataan keaslian dari kepala sekolah yang disertai tanda tangan kepala sekolah dan cap sekolah.
Disarankan untuk melengkapi bukti fisik atau membuat PUBLIKASI ILMIAH baru, yang berisi atau mempermasalahkan permasalahan nyata di bidang pendidikan formal pada satuan pendidikannya yang sesuai dengan tugas guru yang bersangkutan.

Catatan: Tentu saja alasan penolakan dan saran itu hanya salah satu dari alasan dan saran yang disebutkan di atas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar